Kolaborasi antara Hogan Lovells Jakarta dan LindungiHutan
Hogan Lovells adalah firma hukum Amerika-Inggris yang berkantor pusat di London dan Washington, DC. Firma ini dibentuk pada 2010 oleh penggabungan firma hukum Amerika Hogan & Hartson dan firma hukum Inggris Lovells. Hogan Lovells DNFP di Jakarta, bersama-sama dengan jejaring praktisi hukum global, memungkinkan untuk memberikan layanan hukum yang tidak tertandingi baik sehubungan dengan masalah hukum domestik atau lintas batas negara yang melibatkan Indonesia.
Bersama LindungiHutan, Hogan Lovells menginisiasi kampanye alam "Hogan Lovells Jakarta – Responsible Business: Together to Make Jakarta Greener". Penanaman pohon dilakukan di wilayah Ekowisata Mangrove Pantai Indah Kapuk , Kota Jakarta Utara. WIlayah tersebut telah menjadi pusat ekowisata dan konservasi mangrove. Kegiatan konservasi dilakukan karena PIK merupakan wilayah benteng abrasi bagi pantai Jakarta. Dengan adanya pusat konservasi ini diharapkan banjir rob di pesisir Jakarta dapat ditekan. Kolaborasi antara Hogan Lovells dan LindungiHutan menjadi salah satu langkah dalam upaya pelestarian alam dan menjaga ekosistemnya.
baca selengkapnya